Analisa Produktivitas Kelapa Sawit pada Daerah Cekaman Banjir dan Daerah Kering

Penulis

  • R Barata Adi Nugraha Triasmara Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian INSTIPER Yogyakarta, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia
  • Herry Wirianata Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian INSTIPER Yogyakarta, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia
  • Tri Nugraha Budi Santosa Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian INSTIPER Yogyakarta, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia, Indonesia

Kata Kunci:

Kelapa sawit, lahan banjir, produktivitas, karakter agronomi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan produktivitas kelapa sawit pada daerah cekaman banjir dan daerah normal. Penelitian ini telah dilaksanakan di Perkebunan Kelapa Sawit Sinarmas PT. Kresna Duta Agroindo, Rantau Panjang Estate tepatnya di divisi 5 pada bulan Maret 2023 sampai dengan bulan April 2023. Penelitian ini dilakukan dengan cara mengumpulkan data sekunder dari kantor kebun yang terdiri dari data curah hujan, data produksi, dan data pemupukan sebagai data pendukung. Data primer diambil secara langsung menggunakan metode survey agronomi pada blok sampel yang terdiri dari 3 blok daerah cekaman banjir dan 3 blok normal. Pada tiap blok terdiri dari 30 pokok dan total sampel tiap jenis lahan yaitu 90 pokok, sehingga total sampel berjumlah 180 pokok. Data hasil penelitian  dianalisis dengan uji t pada jenjang nyata 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rerata produksi ton/ha/tahun pada daerah cekaman banjir dan daerah normal terdapat perbedaan nyata. Sedangkan dari karakter agronomi terdapat perbedaan nyata pada tinggi pokok, panjang pelepah, dan jumlah pelepah.

Referensi

Anis Tatik Maryani. 2012. Pengaruh Volume Pemberian Air Terhadap Pertumbuhan Bibit Kelapa Sawit Di Pembibitan Utama. Fakultas Pertanian. Universitas Jambi.

A. Sitepu and Y. Yenni. Mengenal fenomena feminin pada kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.), War. Pus. Penelit. Kelapa Sawit, vol. 26, no. 3, pp. 154–161, 2021.

Asmono, D., A.R. Purba, E. Suprianto, Y. Yenni, dan Akiyat. 2003. Budidaya Kelapa Sawit. Pusat Penelitian Kelapa Sawit. Medan

Dinas Statistik Kabupaten Kutai Timur. 2023. Analisis Geografis KAbupaten Kutai Timur. Diakses melalui https://data.kutaitimurkab.go.id/analisis/detail/6.

Effendi, R dan A. Widanarko. 2011. Buku Pintar Kelapa Sawit. Agro Media:

Jakarta.

Junaedi. 2021. Pengaruh Curah Hujan Terhadap Produksi Kelapa Sawit Pada Berbagai Umur Tanaman. Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene. Makassar.

Jones, J.B. 2005. Hidroponics:a Practical Guide for the Soilless Grower Second Edition. CRC Press. Boca Raton, London. Pp. 94.

Koon, L. W., & O.B. Kun. 2006. The Unseen Flood : Waterlogging in Large Oil Palm Plantations. Jurutera, (January), 28–31.

Lastiar Ningsih. 2014. Pengaruh Curah Hujan Dan Hari Hujan Terhadap Produksi Kelapa Sawit Berumur 5, 10 Dan 15 Tahun Di Kebun Begerpang Estate PT.PP London Sumatra Indonesia, Tbk. 2014. Fakultas Pertaniain USU. Medan.

Melling, L., Hatano, R. 2010. Sustainable utilization of tropical peatland for oil palm plantation. Proceeding of Palangkaraya International Symposium & Workshop On Tropical Peatland. Department of Soil Science and Land Resources Building Bogor Agricultural University.

Pahan, Iyung. 2010. Panduan Lengkap Kelapa Sawit Manajemen Agribisnis Dari Hulu Hingga Hilir. Jakarta : Penebar Swadaya.

Risza, S. 2009. Kelapa Sawit: Upaya Peningkatan Produktivitas. Kanisius. Yogyakarta. 189 hal.

Setyawan, W. 2018. Pengaruh Genangan Banjir Terhdap Produksi Pada Kelapa Sawit. Institut Pertanian STIPER. Yogyakarta.

Siregar, H. H., N. H. Darian, T. C. Hidayat, W. Darmosarkoro, dan I. Y. Harahap. 2006. Seri Buku saku Hujan sebagai Faktor Penting untuk Perkebunan Kelapa Sawit. Pusat Penelitian Kelapa Sawit. Medan.

Sunarko. 2007. Petunjuk Praktis Budidaya dan Pengolahan Kelapa Sawit. Agromedia Pustaka. Jakarta.

Unduhan

Diterbitkan

2023-09-22

Cara Mengutip

Triasmara, R. B. A. N., Wirianata, H., & Santosa, T. N. B. (2023). Analisa Produktivitas Kelapa Sawit pada Daerah Cekaman Banjir dan Daerah Kering. AGROFORETECH, 1(3), 1450–1456. Diambil dari https://jurnal.instiperjogja.ac.id/index.php/JOM/article/view/831

Terbitan

Bagian

Agroteknologi

Citation Check

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>