Analisis Dampak Busuk Tandan Buah Kelapa Sawit terhadap Kualitas Crud Plam Oil di PT.PSAM
Kata Kunci:
CPO, ALB, Rendemen, Manajemen panenAbstrak
Penelitian yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh buah busuk dan buah lewat matang terhadap kualitas CPO (Rendemen dan ALB). Penelitian ini telah di laksanakan pada tanggal 17 September hingga 17 Oktober 2022 bertempat di PT. PSAM Desa Rantau Bangkiang, Kec. Sanaman Mantikei, Kab. Katingan Tengah, Kalimantan Tengah. Penalitian ini menggunakan path analisis yang merupakan perluasan dari analisis Regresi Linear. Faktor yang mempengaruhi kualitas CPO adalah buah busuk, buah terlambat pengangkutan (restan), buah luka, dan kehilangan hasil panen atau buah abnormal. Adapun jenis data yang digunakan pada penelitian ini adalah data sekunder dan data primer. Hasil analisis menunjukkan bahwa masalah penurunan kualitas CPO disebabkan oleh rendahnya rendemen minyak kelapa sawit (CPO) dan tingginya kandungan Asam Lemak Bebas (ALB) dalam CPO. Rendemen minyak yang rendah karena mutu buah yang buruk yaitu buah menyusut akibat pembiaran buah dilapangan berhari-hari dan kehilangan hasil panen. Kandungan asam lemak bebas CPO tinggi karena mutu buah buruk, buah restan (terlambat pengangkutan), dan buah luka semakin lama buah restan, maka semakin tinggi kandungan ALB pada buah tersebut.
Referensi
Balai Besar Pengkajian dan Pengembangan Teknologi Pertanian, 2008. Kelapa sawit plam oil. Bogor.
Djohar, S., Tanjung, H., Cahyadi, E.R. 2003. Building a Competitive Advantage on CPO through Supply Chain Management: A Case Study in PT. Eka Dura Indonesia,
Direktorat Jenderal perkebunan, 2019. Statistik Perkebunan Kelapa Sawit Indonesia 2019-2021 Kementrian Pertanian. Jakarta.
Hartley, C.W.S. 1967. The Palm Oil (Elaeis guineensis Jacq.). London (GB): Longman Group Limited.
Hidayat, M.A. 2009. Analisis konsistensi mutu dan rendemen crude palm oil (CPO) di pabrik kelapa sawit Tanjung Seumantoh PTPN I Nanggroe Aceh Darussalam skripsi. Sumatera Utara (ID): Universitas Sumatera Utara.
J. Sentosa, D. A. Anggraini, and W. Wijaya, “Analisa Kualitas CrudePalm Oil ( CPO ) dan Usulan Perbaikan Menggunakan Metode Tree Diagram,” vol. 5, no. 2, pp. 57–62, 2017.
Mangoensoekarjo, S., Semangun, H. 2003. Manajemen Agrobisnis Kelapa Sawit. Mangoensoekarjo S, Tojib A.T, editor. Yogyakarta (ID).
Mubaraq. 2008. Manajemen tenaga kerja kelapa sawit di PT Perkebunan III Kebun Aek Nabara Selatan Labuhan Batu Sumatera Utara. Buletin Ilmiah Instiper. Indonesia. 15(1): 15-23.
Pahan, I. 2006. Panduan Lengkap Kelapa Sawit. Jakarta (ID): Penebar Swadaya.
Presetyo, A.E., Susanto, A. 2005. Fruits set kelapa sawit dengan teknik hatch-carry Elaedobius kamerunicus [ulasan]. Medan (ID): Pusat Penelitian Kelapa Sawit.
Pahan, I. 2006. Kelapa Sawit (Manajemen Agribisnis dari Hulu hingga Hilir). Penebar Swadaya. Jakarta.
Pusat Penelitian Kelapa Sawit, 2007. Menajemen Kelapa Sawit Dan Pemanenan Kelapa Sawit. Surabaya.
Pahan, I. 2008. Panduan Lengkap Kelapa sawit. Penebar Swadaya. Jakarta. Sastrosayono, S. 2006. Budidaya Kelapa Sawit. Agromedia Pustaka. Tanggerang.
Setyamidjaja, D. 2006. Kelapa Sawit; Teknik Budidaya, Panen, dan Pengolahan. Kanisius. Yogyakarta.
Sofiana, Y. 2012. Manajemen panen kelapa sawit (Elaeis guineensis Jacq.) di Kebun Tambusai PT Panca Surya Agrindo, First Resources, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu, Riau. [Skripsi].
Sipayung, A., Thohari, M. 1994. Penelitian pengembangan burung hantu Tytoalba dalam perkebunan kelapa sawit.
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Citation Check
Lisensi
Hak Cipta (c) 2023 Agrotechnology, Agribusiness, Forestry, and Technology: Jurnal Mahasiswa Instiper (AGROFORETECH)
Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.